Palembang, Sinerginkri.com | Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel), Irjen Pol A Rachmad Wibowo memberi instruksi tegas kepada jajaran untuk menindak seluruh praktik kegiatan Illegal Driling (penambangan minyak illegal) direspon dengan cepat.
Direktorat Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) menyatakan terang – terangan perang terhadap segala macam praktik illegal drilling di Wilayah hukum Polda Sumsel.
Apel Ops Illegal Drilling dipimpin langsung Direktur Ditreskrimsus Polda Sumsel, Kombes Pol M Barly Ramadhany, S.H., S.I.K., yang dilaksanakan dilapangan apel satker Ditreskrimsus, Senin (29/11/2022).