Ketua DPRD Sumsel Hadiri Rekor MURI Minum Kopi di Pinggir Sungai Musi

Dr. Hj. RA Anita Noeringhati, SH.,MH hadiri minum kopi terbanyak yang berhasil cetak rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) di pinggir sungai serentak terbanyak di Indonesia dipusatkan di plaza pinggiran sungai musi Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang

sinerginkri – Dr. Hj. RA Anita Noeringhati, SH.,MH hadiri minum kopi terbanyak yang berhasil cetak rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) di pinggir sungai serentak terbanyak di Indonesia dipusatkan di plaza pinggiran sungai musi Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, Sabtu (13/7/2024).

Dalam kesempatan tersebut Penjabat (Pj) Gubernur Sumsel Elen Setiadi, S.H, M.S.E mengungkapkan kegiatan itu tidak hanya merupakan sebuah upaya untuk mencatatkan rekor, tetapi juga sebagai bentuk penghargaan terhadap budaya dan kekayaan alam Sumsel. Khususnya kopi dan sungai-sungai yang menjadi urat nadi kehidupan masyarakat bumi Sriwijaya.

“Sebagai daerah yang terkenal dengan kopi Robusta-nya, Sumatera Selatan memiliki potensi besar untuk mempromosikan kopi lokal ke kancah nasional maupun internasional. Kegiatan minum kopi serentak ini merupakan salah satu langkah strategis dalam memperkenalkan kopi Sumatera Selatan kepada dunia sekaligus mempromosikan pariwisata daerah,” katanya.

Baca Juga  Dewi Sastrani Ratu Dewa Bantu Teman Sekolah yang Berjuang Melawan Kanker

Lebih lanjut Elen menyampaikan apresiasi kepada MURI yang telah memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini, dan berharap rekor yang akan dipecahkan tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Sumatera Selatan, tetapi juga bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)