Serap Aspirasi, Bupati Enos “Ngopi Bareng” Bersama Masyarakat

Bupati dan Wakil Bupati OKU Timur Ir. H. Lanosin, M.T. dan H.M. Adi Nugraha Purna Yudha, S.H. bersama Forkopimda menggelar dialog terbuka kepada masyarakat dan insan pers. Sabtu, 26 Mei 2024.

OKU Timur, sinerginkri.com – Bupati dan Wakil Bupati OKU Timur Ir. H. Lanosin, M.T. dan H.M. Adi Nugraha Purna Yudha, S.H. bersama Forkopimda menggelar dialog terbuka kepada masyarakat dan insan pers. Sabtu, 26 Mei 2024.

Kegiatan yang bertajuk Ngopi Bareng Bupati Enos “Diskusi Untuk OKU Timur Maju Lebih Mulia” ini digelar bertujuan untuk menampung aspirasi dan sebagai wadah masyarakat untuk memberikan masukan terkait kinerja dari program yang telah berjalan.

Digelar di Panggung Terbuka Sebiduk Sehaluan Pasar Martapura, kegiatan ini disambut hangat oleh masyarakat, tampak ratusan masyarakat turut memadati lokasi.

Selain berdialog dengan metode tanya jawab bersama masyarakat, kegiatan ini juga dikemas dengan pertunjukan musik akustik.

Baca Juga  Ketua ICMI Oku Timur Turut Membagikan 300 Paket Sembako

Enos panggilan akrab Bupati OKU Timur, menyebutkan melalui kegiatan ini dirinya dapat berinteraksi langsung dengan masyarakat sekaligus mendengarkan sercara langsung kritikan dan masukan atas kinerja dari program yang telah berjalan.

“Kegiatan yang perdana diadakan ini juga bertujuan untuk mendekatkan diri antara pimpinan dengan masyarakat, sambil ngopi bareng dam bertukar pikiran,” tutur Bupati.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)